Berbeda dengan beberapa dasawarsa lalu, pasangan orangtua yang bekerja kini kian jamak ditemui. hal ini pun menumbuhkan satu persoalan baru dimana pengasuhan anak sehari-hari kemudian diserahkan kapada pihak lain, bisa kepada orang tua alias nenek atau kakek si bayi, pembantu, atau babysitter. Jika tidak disiasati dengan baik, pola pengasuhan seperti ini dapat menjauhkan anak dari orangtuanya sendiri, yang bisa menjadi bumerang di suatu hari nanti.
menjalin kedekatan dengan anak bisa dilakukan dengan beragam cara. Jika masih memiliki sisa waktu sebelum berangkat ke kantor, usahakan untuk bangun pagi setiap hari kemudian memandikan sang buah hati. Setelah itu, sempatkan pula untuk bermain-main sebentar dengan anak dimana hal ini bisa anda lakukan bergantian bersama pasangan. Jika salah satu sedang bersiap-siap, maka yang lain bisa mengasuh atau bermaindengan anak sebentar saja. Hal-hal seperti ini akan membuat anak merasa tetap dekat dengan anda, meski ditinggal bekerja seharian.
Sepulang bekerja, sebaiknya anak langsung "dipegang" sendiri, tidak lagi dengan bantuan orang lain, kecuali ayah dan ibunya. Mulai dari mengganti popok, membuat susu formula, menyuapi makanan, hingga meninabobokan. Memang, hal ini butuh ekstra tenaga apalagi jika pekerjaan di kantor sudah menumpuk. Namun, disinilah kerjasama tima antara suami dan istri berperan penting dalam mengasuh anak yang akan memberi efek positif bagi perkembangannya di kemudian hari. Lagipula, pengasuhan anak bukan hanya kewajiban ibu, tetapi juga sang ayah demi perkembangan psikologis yang baik bagi anak.
Demikian pula halnya saat bepergian, membawa baby sitter ikut serta tidak menjadi soal. Namun, bukan berarti lalu sang ayah dan ibu benar-benar melepaskan tanggung jawab pada babysitter. dari hal-hal sepele seperti menyuapi, mengajak bermain, atau sekadar menggendong, akan tumbuh rasa nyaman dan kedekatan antara orangtua dan anak. Hal inipun dapat menumbuhkan hubungan positif di antara keduanya yang akan sangat diperlukan semakin anak beranjak dewasa.
Meski terlihat mustahil untuk dilakukan, jika membuka mata ke sekeliling ada banyak pasangan bekerja yang melakukan hal-hal seperti di atas. Tak lain sebagai bentuk cinta kasih kepada sang buah hati, sehingga segala daya dan upaya yang dilakukan pun terasa sepadan.
Sumber KOMPAS
Mengasuk Anak bagi Orangtua Bekerja
Topik - -
Anak,
Rumah Tangga
Tidak ada komentar:
Posting Komentar